Media Cakra101 Bogor, Pada tanggal 06 Januari 2019 tiga buah video Klip lagu MaUng BAND telah resmi diluncurkan di kota Bogor. Melalui Video Klip lagu Asih Asuh Asah, Syukur dan Indonesia Jaya, band asal Bogor ini berusaha menampilkan sesuatu yang berbeda bagi pencinta musik tanah air. Kesan berbeda ini dapat dilihat melalui video Klip yang menarik, seperti video klip lagu Asih Asuh Asah dan dua lagu lainnya yang menceritakan tentang semangat nasionalisme yang sarat pesan moral melalui lirik-lirik lagunya. Hal ini sesuai dengan makna dari Nama MaUng BAND sendiri yaitu kependekkan dari “Manusia Unggul Bangsa & Anak Negeri yang cinta Damai”.
Band yang mengawali performancenya melalui parade-parade dan Festival ini dibentuk sejak tanggal 20 Maret 2016. Berangkat dari keinginan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat Indonesia akan pentingnya menghormati dan menghargai sejarah bangsa serta menanamkan kembali jiwa nasionalisme, kehadiran MaUng BAND diharapkan dapat turut serta dalam mempertahankan identitas bangsa yang kini kian luntur dengan gencarnya industri musik dari mancanegara.
Bangsa indonesia saat ini seperti lupa akan sejarah bangsanya sendiri. Lupa akan sejarah ini bukanlah hal yang sepele, sebab sebagaimana ghalibnya orang yang lupa ingatan, maka perilakunya menjadi tak terkendali, hilang kesadaran dan menjadi keliru dalam melangkah dan menapaki proses kehidupan saat ini dan masa depannya. Lupa akan sejarah Nusantara ” Yang sebenarnya dan selengkapnya”, telah menyebabkan penyakit mental kronis bagi sebagian besar anak bangsa kita. Penyakit mental ini berlanjut kepada rusaknya karakter kebangsaannya, sehingga tak mampu memelihara National Character Building-nya. MaUng Band hadir sebagai band yang berkarakter dengan mengedepankan ciri “Adat/ Budaya-Ke INDONESIA-an/ Nasionalis-Perjuangan/Patriotisme.
Personil MaUng Band terdiri dari sekelompok pemuda diantaranya sebagai Vocalist 1 : Nurmansyah, Vocalist 2 : Yuslim Suryo. N, Vocalist 3 : Irfan Anshori, Vocalist 4 : Indira Vana Sophia. Sedangkan Pengiring terdiri dari : Guitar Rytm : Ade Susanto, Lead Guitar : Gilang Pratama, Basis Guitar : Saefullah. N, Drummer 1 : Dian Sumardi, Keyboard : Ricky Delima S.
Video Klip MaUng BAND telah dipublikasikan melalui channel Youtube MEDIA CAKRA 101 https://www.youtube.com/channel/UC1zgT9A3ogmxMmpKCBDmXgg dan link pada media online Cakra101.com. Sejak peluncurannya, video klip ini telah mendapatkan apresiasi yang baik dari viewers berdasarkan jumlah like dan subscribe dari viewers.
MaUng Band dengan Visi mulia yaitu “Indonesia Raja Dunia” yang dipertegas dalam Misi khusus yaitu : ” “Turut berperan untuk Berdoa, Menggugah, Menyemangati, serta Mendorong demi dan untuk Mewujudkan INDONESIA RAJA DUNIA (INDONESIA suatu Negara paling Tertata Tentram Damai Kerta Raharja, Gemah Ripah Loh Jiwane sedunia atau baldatun Thoyyibatun warobbun Ghoffur. (Indonesia hadir layaknya sosok RAJA yang Arif & Bijak di tengah-tengah dunia). Penghayatan Visi dan Misi MaUng Band telah menyatu dalam “Moto pergerakan” yaitu : “Dengan MENGUBAH diri sendiri maka lingkungan dan dunia akan BERUBAH”.
Berikut ini Profile Lengkap MaUng Band.
Nama Band | MaUng Band |
Tanggal terbentuk | 20 Maret 2016 |
Alamat | Jl. Pondok Betung Raya No.72, Bintaro IV, Tangerang Selatan Jl. Pandaysari No.1, Cijunjung, Sumedang |
Genre | rock alternative |
maungbandid@gmail.com | |
Instgram | maungband_id |
Twiter | maungband_id |
Youtube | MEDIA CAKRA 101 |
Contact person | Sdr. ZEIN 085781976101 |
Berikut adalah lagu-lagu yang sudah di rilis di Chanel Media Cakra101 :
– A3 (Asih, Asuh, Asah) https://www.youtube.com/watch?v=PSo7DGvoQ5s
– Syukur https://www.youtube.com/watch?v=ujk1JCY3eLw
– Indonesia Jaya https://www.youtube.com/watch?v=fO_CwvDNcwY
– MaUng : Dalam Proses Rilis
– Indonesia Raja Dunia : menanti Momentum Tayang.
Ardiansyah / Enden