Yonmarhanlan III Jakarta Selenggarakan Buka Bersama Keluarga Besar Pasmar 1

Media Cakra 101, Jakarta.- Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) III Jakarta  Letkol Marinir Achmad Hadi Al Hasny, SE.,S.A.P.,M.Tr.Hanla  beserta keluarga besar Yonmarhanlan III menyelenggarakan kegiatan buka bersama Tahun 1440 H/ 2019 yang dilaksanakan di Mako Yonmarhanlan III Jalan Tabah Raya no 2 Komplek TNI AL Kelapa Gading Sunter Kodamar.Sabtu/18/05/2019.

Dalam kegiatan buka bersama tersebut turut hadr Wakil Komandan (Wadan) Pasmar 1 Kolonel Marinir M.Nadir beserta para Asisten serta Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Wadan Lantamal) III Kolonel Laut (P) I Made Wira Hadi dan ibu ibu Pengurus Jalasenatri Cabang 1 Korcab Pasmar 1.

Sebelum di laksanakan kegiatan buka bersama terlebih dahulu di isi kegiatan Kuliah 7 menit (Kultum) yang di bawakan oleh Kapten Marinir Chaerudin  Paroh dari Menart Pasmar 1 dan di lanjutkan pemberian santunan kepada anak anak Yatim Piatu dari Yayasan Masjid Al Barqah Kodamar  Sunter serta pemberian cinderamata kepada Purnawirawan  dan pmberian Tali Asih kepada Warakawuri Yonmarhanlan III.

Selesai ramah tamah di lanjutkan Sholat Isya  dan Sholat Tharawih bersama di Mako Yonmarhanlan III.

Acara di tutup dengan foto bersama dengan keluarga besar Pasmar 1 di depan Mako Yonmarhanlan III.Hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Pasmar 1, Wadan Lantamal III Jakarta, Asintel Danpasmar 1, Asrena Danpasmar 1, Asops Danpasmar 1,  Aslog Danpasmar 1, Wadandenprov Pasmar 1 serta ibu ibu pengurus cabang 1 Korcab Pasmar 1 dan ibu ketua Ranting E beserta ibu ibu pengurus Ranting E

MC101 – Dispen Kormar