Wadan Kormar Melayat Ke Rumah Duka Serda Marinir I Made Ananta Wijaya

Cakra101, Jakarta.- Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan melayat ke rumah duka prajurit terbaik Korps Marinr TNI Angkatan Laut atas nama Almarhum Serda Marinir I Made Ananta Wijaya tewas di medan tugas yang sedang melaksanakan pengamanan pulau terluar tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Pulau Terluar (Pam Puter) XXVII Pulau Berhala TA. 2023. Rabu (28/02/2024).

Dalam kunjungannya, Wadan Kormar mewakili Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., CHRMP., CRMP. didampingi Asintel Dankormar Kolonel Marinir Teguh Santoso, Asops Dankormar Kolonel Marinir Nanang Saefulloh. S.E., M.M, Askomlek Dankormar Kolonel Marinir Wahyudi Saputra, S.E., M.M., Kadispen Kormar Kolonel Marinir Bambang Dilianto M.Tr.Hanla., S.E., Kapuskodal Kormar Letkol Marinir Eko Budi Prasetyo Adi Santoso dan segenap PJU Pasmar 1 tiba di rumah duka Perum Poin Mas Blok E 5 No 9 Sawangan Depok Jawa Barat sekitar pukul 14.00 Wib disambut keluarga almarhum.

“Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Atas nama pribadi, keluarga, serta keluarga besar Korps Marinir menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga besar Serda Mar I Made Ananta, almarhum adalah sosok yang sangat dihormati dan dicintai oleh keluarga, rekan-rekannya di Korps Marinir terutama di jajaran Yon Ranratfib 1 Mar.” Ucap Wadan Kormar

Dalam layatannya tersebut Wadan Kormar menyerahkan santunan kepada ahli waris almarhum mulai dari santunan dari Kasal, Dankormar, Inkopal dan Yasbum yang langsung diterima oleh orangtua almarhun Serda Marinir I Made Ananta Wijaya.

“Kami bersama-sama mendoakan agar almarhum Serda Mar I Made Ananta diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan.” Pungkas Wadan Kormar.

MC101 – Dispen Kormar

daniel

daniel