Dankormar Pimpin Apel Gelar Kesiapan Satgas Pamtas Mobile RI-PNG

Cakra101, Jakarta Selatan.- Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP., didampingi Pejabat Utama Korps Marinir memeriksa langsung kesiapan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgaspamtas) Mobile Republik Indonesia – Papua Nugini (RI- PNG) Yonif 6 Marinir di Lapangan Apel Brigif 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Jum’at (17/05/2024).

Apel gelar kesiapan Satgas diawali dengan persiapan pasukan, laporan Komandan Kamandan Apel Letkol Marinir Rismanto Manurung, M. Tr. Opsla., CTMP, selaku Komandan Satgas Pamtas Mobile RI-PNG yang kesehariaanya menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 6 Marinir, pemeriksaan pasukan dan material, amanat ditutup dengan doa.

Dalam amanatnya Komandan Korps Marinir berpesan bahwa dengan banyaknya bekal penugasan adalah guru terbaik untuk membimbing selama penugasan guna membawa hasil yang Optimal dan tidak kalah pentingnya dengan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa akan menjadikan kepercayaan dalam setiap menjalankan tugas.

Foto: Dok Dispen Kormar

Diakhir amanatnya Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP., mengucapkan selamat bertugas, jaga nama baik Korps Marinir, kalian berangkat membawa kebesaran panji-panji Korps Marinir, seluruh prajurit Korps Marinir selalu mendoakan kalian sukses dan berhasil di medan tugas.

Apel kesiapan ini merupakan bagian dari prosedur standar TNI untuk memastikan bahwa setiap personel dan peralatan yang dikirim ke wilayah tugas dalam kondisi terbaik dan siap untuk menjalankan misi pengamanan dengan optimal.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Pasmar 1 Kolonel Marinir Arinto Beny Sarana, S.E., M.M., Dandenjaka Kolonel Marinir Rino Rianto, M.M., M.Tr.Hanla, Danlanmar Jakarta Kolonel Marinir Imron Safei, S.E., M.Tr.Hanla., M.M, dan Pejabat Utama Pasmar 1.

MC101 – Dispen Kormar

daniel

daniel