Kapuslaiklambangjaau Pimpin Basic Investigator Workshop T.A 2025

Cakra101, Jakarta.- Kepala Pusat Kelaikan Keselamatan Terbang dan Kerja TNI Angkatan Udara (Kapuslaiklambangjaau) Marsda TNI Andi Wijaya, S.Sos memimpin Acara Pembukaan Basic Investigator Workshop di Ruang Sumitro, Sekkau, Jakarta, Selasa, (4/03/2025).

Dalam sambutannya, Kapuslaiklambagjaau mengatakan Basic Investigator Workshop adalah bentuk pembekalan dan pondasi awal dalam pelaksanaan investigasi suatu kejadian baik incident, serious incident ataupun accident di jajaran TNI AU.

Kapuslaiklambangjaau juga berharap kegiatan ini dapat menambah ilmu baru dan juga dapat mengetahui perkembangan investigasi di luar TNI AU.

Selanjutnya Kapuslaiklambangjaau memberikan ceramah pembekalan kepada calon investigator TNI AU, bahwa Investigasi adalah investasi masa depan dimana jika terjadi kecelakaan hasil investigasi berguna mencegah hal serupa tidak terjadi dimasa mendatang, dan perlunya pembinaan lambangja dan kepastian kelaikan alutsista, sarpras dan kelaikan personil untuk mencegah kecelakaan. Diharapkan personel yang sudah mengikuti workshop menjadi Investigator yang handal, profesional dan akuntabel.

Foto: Dok Dispenau

Basic Investigator Workshop T.A 2025 di ikuti 30 Orang Peserta yang merupakan perwakilan dari seluruh satuan jajaran TNI AU.

Kegiatan yang akan berlangsung selama 4 hari mulai dari tanggal 4 s.d 7 Maret 2025 ini menghadirkan pemateri dari Komisi Nasional Kecelakaan Transportasi (KNKT).

Hadir pada kegiatan tersebut Wairjenau, Dirlaiklambangjau, Dirlambangjaau, Dansekkau, Asops Kaskoopudnas, beserta para Perwira TNI AU lainnya.

MC101 – Dispenau

Back To Top

This will close in 20 seconds