JAKARTA, Cakra101.com – Dinas Pembinaan Mental TNI AU (Disbintalau), menggelar pembekalan kepada petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi TNI AU Tahun Anggaran 2026 di Lobi Disbintalau, Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (8/1/2026).
Pembekalan tersebut diikuti 25 personel TNI AU yang terdiri atas 14 personel pria dan 11 personel Wara dari berbagai satuan. Materi yang diberikan mencakup kesiapan tugas PPIH, antara lain pelayanan umum, bimbingan ibadah, pelayanan kesehatan, serta perlindungan jemaah haji selama pelaksanaan ibadah di Arab Saudi.
Kadisbintalau Marsma TNI Drs. Jaetul Muchlis, M.Ag., menyampaikan bahwa penugasan sebagai petugas PPIH merupakan amanah yang harus dijalankan dengan tanggung jawab dan dedikasi.
Lebih lanjut, Kadisbintalau menegaskan bahwa personel yang terpilih merupakan prajurit TNI AU dengan integritas, moralitas, serta komitmen yang tinggi.
Kadisbintalau berharap para petugas mampu menjaga nama baik institusi melalui sikap disiplin, ketangguhan mental, serta pemahaman yang baik terhadap kondisi operasional di Arab Saudi.
MC101 – Dispenau











