PADANG, Cakra101.com – Pascabencana banjir yang melanda Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, prajurit Lanud Sutan Sjahrir terus terus bergerak membantu pemulihan lingkungan serta aktivitas masyarakat, Senin (12/1/2026).
Sejak sepekan terakhir, prajurit bahu-membahu membersihkan sisa lumpur dan sampah yang menutup permukiman, jalan, serta fasilitas umum lainnya. Aksi sosial ini dilakukan secara intensif untuk mempercepat pemulihan kondisi lingkungan agar masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman dan nyaman.
Selain pembersihan, di beberapa titik rawan juga dibangun tanggul darurat sebagai langkah antisipatif untuk mencegah luapan air sungai kembali memasuki kawasan hunian apabila terjadi hujan dengan intensitas tinggi.
Upaya tersebut mulai menunjukkan hasil yang signifikan. Lingkungan yang sebelumnya tertutup lumpur kini berangsur bersih dan tertata, menghadirkan suasana yang lebih layak huni serta menumbuhkan optimisme masyarakat untuk bangkit dari dampak bencana.
Danlanud Sutan Sjahrir Kolonel Nav Wahyu Bintoro, S.E., M.M., M.Han., menyampaikan bahwa melalui kegiatan karya bakti ini, TNI Angkatan Udara menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, bersinergi dengan pemerintah daerah, serta mendukung proses rehabilitasi dan pemulihan pascabencana sebagai wujud nyata pengabdian kepada bangsa dan negara.
MC101 – Dispenau











