CAKRA101, Jakarta- Kekompakan merupakan modal dalam menjalankan tugas, kekompakan senantiasa harus dijaga dimanapun berada baik di kesatuan maupun di luar kesatuan, kekompakan dapat dibentuk dengan berbagai macam cara seperti, anjang sana, kumpul bareng dan arisan. Namu pada kegiatan kali ini dilaksanakan dengan agenda silatuhrahmi Bintara Markas Komando Korps Marinir (Mako Kormar) di Graha Mako Kormar, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat (19/08/2022).
Pada acara kali ini diawali dengan sambutan oleh Bintara Utama (Bama) Mako Kormar Peltu Mar M Noer, kegiatan ini saya nilai sangat positif guna untuk mempererat silaturahmi mereka saling kenal, karena pada dasarnya seorang anggota harus loyalitas tehadap atasan dan pembinaan fisik tiap-tiap perorangan selalu terjaga, sehingga bisa merubah status menjadi dari Bintara menjadi Perwira agar dapat berperan sebagai moto Bintara “Sebagai Tulang Punggung Satuan”, sehingga dapat menjadi panutan kepada seluruh anggota, “Tegas Bama.
“Dimana kegiatan kumpul bareng dan Doa bersama untuk menjalin silaturahmi, dengan demikian kita bisa bertemu dari mulai Bintara yang baru masuk sampai Bintara yang mau pensiun, karena kita berdinas tidak satu Satker saja tetapi berbeda Satker kegiatan ini pun tidak hanya untuk satu letting atau satu angkatan saja tetapi diikuti seluruh anggota Mako Kormar yang berpangkat Bintara,” ungkap Peltu Marinir M Noer .
Diakhir acara dilaksanakan pemberian talih asih kepada anggota PNS Disminpers Kormar yang sedang sakit, dilanjutkan dengan Foto Bersama dan Ramah tamah.
MC101-Dispen Kormar