KUPANG, Cakra101.com – Ratusan siswa TK dan PAUD di wilayah Kupang mendapat pengalaman mengenal dunia dirgantara lebih dekat saat berkunjung ke Lanud El Tari, Kamis (22/1/2026). Para siswa diperkenalkan dengan Airbus A400M, pesawat angkut berat terbaru TNI Angkatan Udara.
Suasana ceria tampak saat para siswa diajak mengenal pesawat berukuran besar tersebut dari jarak dekat. Mereka juga dikenalkan pada bagian-bagian pesawat serta fungsi Airbus A400M yang digunakan untuk mendukung berbagai tugas TNI AU.
Danlanud El Tari Marsma TNI Somad, S.I.P., menyampaikan pengenalan dunia dirgantara sejak usia dini dapat menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak sekaligus memperluas wawasan tentang dunia penerbangan.
Danlanud berharap pengalaman ini dapat menjadi kenangan menyenangkan bagi anak-anak TK dan PAUD sekaligus menumbuhkan ketertarikan terhadap dunia kedirgantaraan di masa depan.
Turut hadir dalam kesempatan itu Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 6/D.II Lanud El Tari, Ny. Lely Somad, para pejabat Lanud El Tari, serta para pendamping dari sekolah-sekolah yang mengikuti kunjungan.
MC101 – Dispenau












