CAKRA101, Jakarta – Di usia yang masih muda yaitu memasuki usia lima (5) tahun, PP Kowal (Paguyuban Purnawirawan Kowal) telah dapat menunjukkan keberadaannya sebagai tempat atau wadah bagi Purnawirawan Kowal (Korps Wanita Angkatan Laut) dalam mengisi waktu dan aktivitasnya setelah pesiun.
Acara syukuran HUT ke-5 PP Kowal digelar di Graha Marinir, Mako Korps Marinir, Jalan Prajurit KKO Usman dan Harun No. 40, Kwitang, Jakarta Pusat, Selasa, (10/01/2023).
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua PPAL(Paguyuban Purnawirawan Angkatan Laut) Laksamana TNI Purn Siwi Sukma Adji, SE, M.M., Ketua Paguyuban Istri Purnawirawan Angkatan Laut (PIPAL) Dra. Manik Siwi Sukma Adji, Ketua PERIP (Persatuan Istri Purnawirawan) TNI Polri Ny. Endah Ade Supandi, Ketua PP Kowal Laksma TNI Purn Dr. Sinoeng Harjanti, S.H., M.Hum., Kapus PSI TNI Laksda TNI Dr. Wiwin Dwi Handayani, Komandan Lantamal III Brigjen TNI Mar Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla, M.Han., Koorsahli Koarmada I Laksma TNI Tresna Kusumawati, Aspers Dankormar Kolonel Marinir Arif Handono. S.AP., M.AP. mewakili Dankormar, Ketua PP Kowad, Ketua PP Wara, Ketua PP Polwan, dan segenap pengurus PPAL, pengurus PP Kowal serta Purnawirawan Kowal Wilayah Barat dan Timur.
Dalam Sambutannya, Ketua PP Kowal Laksma TNI Purn Dr. Sinoeng Harjanti, S.H., M.Hum., menyampaikan selamat datang dan terimakasih kepada para tamu undangan serta para anggota PP Kowal Wilayah Barat dan Wilayah Timur.
“Alhamdulillah sebanyak 270 orang dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi, Malaysia dan kota lainnya dapat hadir dalam acara ini. Hal ini menunjukkan betapa para Purnawirawan Kowal ingin tetap menjalin silaturahmi, menjaga solidaritas sesama Purnawirawan dalam wadah PP Kowal” tegas Ketua PP Kowal.
“Setiap anggota PP Kowal adalah anggota PPAL, namun PP Kowal sendiri saat ini belum masuk dalam struktur organisasi PPAL, kiranya kedepan PP Kowal dapat masuk kedalam struktur organisasi PPAL dan bisa berkiprah mendukung tugas dan program-program PPAL”, harapnya.
Ketua PPAL Laksamana TNI Purn Siwi Sukma Adji, SE, M.M., menyampaikan selamat ulang tahun yang ke-5 PP Kowal.
“PP Kowal menjadi organisasi yang berbudaya dengan aktivitas sosial yang tinggi, memiliki komitmen bersama dalam membangun paguyuban, dan mampu berkolaborasi serta menjadi contoh bagi organisasi serupa di luar PP Kowal” tutur Ketua PPAL.
Acara syukuran dalam rangka memperingati HUT ke-5 PP Kowal ini hendaknya dapat dijadikan momentum untuk meningkatkan hubungan silaturahmi serta menjadi perekat bagi semua anggota PP Kowal di Indonesia.
Pada acara syukuran ini dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Ketua PP Kowal dan pemotongan kue ulang tahun. Pada akhir acara dilaksanakan foto bersama di Plaza Marinir.
MC101-Dispen Kormar