Wujudkan Kepedulian Humanis, Dispotdirga Lanud Husein Sastranegara Gelar Bakti Sosial di Ponpes Baitul Jannah

Cakra101, Bandung Barat.- Dalam upaya memperkuat sinergi dengan masyarakat sekaligus mendukung program pembinaan potensi kedirgantaraan, Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Lanud Husein Sastranegara menggelar kegiatan bakti sosial di Pondok Pesantren Baitul Jannah, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (16/5/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dispotdirga Lanud Husein Sastranegara Letkol Pas R. Shandika R. Wijaya, dengan menyerahkan bantuan berupa paket sembako, perlengkapan ibadah, serta kebutuhan pokok lainnya. Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk nyata kepedulian TNI AU, tetapi juga sarana membangun kedekatan dengan lingkungan sekitar.

Dalam sambutannya Letkol Pas R. Shandika R. Wijaya menegaskan bahwa bakti sosial merupakan perwujudan semangat TNI AU AMPUH khususnya dalam aspek Humanis yang terus digelorakan oleh Kasau Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M. “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan manfaat nyata bagi para santri dan pengurus pondok pesantren, sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujarnya.

Pengasuh Ponpes Baitul Jannah menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh TNI AU melalui Lanud Husein Sastranegara. Ia berharap hubungan baik ini dapat terus terjalin, tidak hanya dalam bentuk bantuan sosial, tetapi juga kerja sama dalam pembinaan karakter dan penguatan wawasan kebangsaan bagi generasi muda.

Bakti sosial ini sekaligus menjadi refleksi peran aktif TNI AU sebagai bagian dari kekuatan pertahanan yang juga hadir membangun kehidupan sosial masyarakat juga adaptif terhadap kebutuhan, unggul dalam pelayanan, dan senantiasa dekat dengan rakyat.

MC101 – Dispenau

Back To Top