CAKRA101, Jakarta- Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP. menghadiri acara Pemutupan Sidang Wanbangopstik atau Dewan Pegembangan Operasi dan Taktik ke LXXVII Tahun Anggaran 2022 yang dilaksanakan di Gedung O.B Syaaf Koarmada I. Jalan Gunung Sahari, Kemayoran, Jakarta Pusat. Jum’at (07/10/2022).
Kegiatan Wanbangopstik ini di Tutup langsung oleh Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Laut (Asops Kasal) Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto, M.Tr.(Han)., M.Tr.Opsla. dengan mengetuk palu sebagai tanda kegiatan tersebut resmi ditutup, jalannya Sidang Wanbangopstik sendiri dilaksanakan selama 2 hari berjalan dengan baik dan lancar serta berjalan sesuai dengan rencana.
Dalam sambutannya Asops Kasal “Saya telah menerima laporan jalannya sidang selama dua hari, seluruh peserta sidang maupun narasumber telah menunjukkan semangat dan antusias serta dedikasinya dalam diskusi yang berkembang secara dinamis dalam forum akademis sehingga dengan kurun waktu yang terbatas, bisa dicapai hasil yang optimal. saya yakin bahwa naskah telah didiskusikan dengan baik. selanjutnya agar naskah yang telah didiskusikan tersebut segera disempurnakan oleh tim Pokja, untuk kemudian diserahkan ke Mabesal”.
Lebih lanjut diakhir sambutannya Asops Kasal menyampaikan ucapan terima kasih kepada Koarmada I beserta seluruh jajarannya selaku pelaksana yang telah mempersiapkan kegiatan dengan baik, dan tidak lupa kepada seluruh peserta mengucapakan terima kasih atas segala upaya dan dedikasi yang diberikan bagi tersusunnya Naskah-naskah yang telah dibahas.
MC101-Dispen Kormar