Cakra101, Tangerang.- Komandan Korps Marinir Letnan Jenderal TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr.(Han) didampingi Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Ayu Nur Alamsyah dalam rangka peresmian serentak Bedah Rumah Prajurit Korps Marinir, yang dilaksanakan secara langsung dan virtual, bertempat di Desa Buaran Jati, Kecamatan Suka Diri, Tangerang (08/11/2023).
Kegiatan Bhakti TNI Bedah Rumah kepada Warakawuri yang suaminya gugur dalam operasi tempur dan kepada anggota Korps Marinir aktif merupakan wujud kepedulian kesejahteraan bagi prajurit Marinir, dalam rangka menyambut HUT ke-78 Korps Marinir. Adapun nama penerima Bedah Rumah Korps Marinir adalah Warakawuri Ibu Ucu Suhadi Istri dari almarhum Pratu Mar Ucu Suhadi dari Pasmar 1, Kopka Mar Agus Santoso dari Pasmar 2, Pratu Mar Bayu Anggara dari Pasmar 3 dan Koptu Mar Suyanto dari Brigif 4 Mar/BS.
Dalam arahannya Komandan Korps Marinir mengatakan “Sudah menjadi kewajiban Korps Marinir sebagai bagian Integral TNI AL, yang mempunyai tugas melaksanakan pembinaan potensi Maritim melalui pembinaan ketahanan wilayah, komunikasi sosial dan bakti TNI AL dengan wujud seperti yang dilaksanakan pada saat ini yaitu Bedah Rumah”.
Bedah rumah ini ditandai dengan penandatanganan Batu Prasasti oleh Dankormar, dan pemotongan pita oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir.
Hadir dalam acara ini Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, Irkormar Brigjen TNI (Mar) Soeharijadi, S.E. Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudi Sulistyanto M.Tr.Opsla., M.Han., segenap Pejabat Utama Korps Marinir, Ketua Korcab Pasmar 1, 2 dan 3, Pengurus PG Kormar, dan hadir secara virtual, Danpasmar 3, Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S. Sos., Danbrigif 4 Mar B/S Kolonel Marinir Bob Osianto, dan jajaran Muspika Kabupaten Tangerang.
MC101 – Dispen Kormar