Cakra101, Bogor.- Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Atang Sendjaja (Danlanud ATS) Kolonel Pnb A. F. Picaulima, S.Sos. meletakkan batu pertama pada pembangunan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Lanud ATS yang berada di Jalan Rusdarmoyo Komplek Blok C Lanud ATS, Bogor, Selasa (11/2/2025).
Acara peletakan batu pertama yang diikuti dengan pemotongan tumpeng sebagai bentuk syukur atas dimulainya pembangunan ini dihadiri oleh para pejabat di lingkungan Lanud ATS, Lurah Atang Sendjaja dan mitra.
Proyek pembangunan dapur SPPG ini diinisiasi sebagai bentuk komitmen Lanud ATS dalam mendukung program pemerintah yaitu makan bergizi gratis untuk peningkatan status gizi yang penting bagi tumbuh kembang generasi penerus.
Dalam kesempatan tersebut, Danlanud ATS mengatakan bahwa pembangunan dapur SPPG ditargetkan sudah mulai beroperasi dalam satu bulan kedepan untuk mengelola makanan bergizi yang akan disalurkan ke sekolah-sekolah.
Lebih lanjut, nantinya makan bergizi gratis akan disalurkan kepada sekitar 4.097 siswa dari berbagai sekolah yang berada pada radius tiga KM dari titik dapur SPPG berada.
Danlanud ATS juga menyampaikan komitmennya untuk melaksanakan tugas negara dengan baik dan bekerja sama dengan seluruh komponen kewilayahan termasuk lingkungan kelurahan Atang Sendjaja agar semuanya berjalan lancar dan tanpa ada kendala.
“Mudah-mudahan apa yang diharapkan pemerintah dengan adanya program makan bergizi gratis ini dapat terlaksana dengan baik melalui adanya dapur SPPG yang berada di lingkungan Lanud Atang Sendjaja ini,” pungkas Danlanud ATS.
MC101 – Dispenau