Cakra101, Jakarta.- Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M. menghadiri acara Halalbihalal bersama Purnawirawan TNI AD dan Keluarga Besar TNI-Polri Tahun 1446 H/2025 M yang berlangsung di Balai Kartini, Jakarta, Selasa (6/5/2025). Kegiatan ini menjadi momentum strategis memperkuat silaturahmi lintas generasi dan mempererat persatuan nasional.
Presiden Republik Indonesia Jenderal TNI (Purn.) Prabowo Subianto dalam sambutannya menekankan pentingnya kesinambungan perjuangan membangun bangsa secara kolektif, serta menghargai kontribusi para senior TNI-Polri sebagai peletak dasar perjuangan dan keteladanan bangsa. Presiden juga menegaskan rencana pembangunan 100 sekolah berasrama setiap tahun bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu, sebagai bagian dari komitmen memajukan generasi penerus bangsa.
Kehadiran Kasau dalam forum ini mencerminkan komitmen kuat TNI Angkatan Udara dalam menjaga sinergi antar matra serta membangun kesatuan visi kebangsaan sekaligus menunjukkan nilai-nilai TNI AU AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul dan Humanis) yang menjadi pijakan dalam menjaga soliditas, loyalitas dan peran aktif TNI AU bagi bangsa.
Forum silaturahmi ini juga menjadi pengingat akan pentingnya komunikasi antargenerasi di lingkungan TNI dan Polri, untuk menjaga kesinambungan semangat juang dan semangat kebangsaan dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Menhan RI Letjen TNI (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin, Panglima TNI, Kapolri, para Kepala Staf Angkatan, serta jajaran purnawirawan dan pejabat tinggi TNI-Polri lainnya. Suasana hangat dan penuh kekeluargaan mewarnai jalannya acara yang sarat nilai persatuan dan keteladanan nasional.
MC101 – Dispenau